Friday, September 22, 2023

Kontes Cupang INBS 2005 Sabuk Emas Bagi Serit Maskot

Rekomendasi
- Advertisement -

Sabuk emas grand champion di kategori serit berhasil digondol pulang dengan menyingkirkan 7 pesaing utama. Kontes Cupang INBS 2005 di Kelapagading Trade Center itu juga menobatkan halfmoon dan short tail bercorak dasar gelap sebagai grand champion.

Gelar grand champion bagi serit maskot memang sudah sepantasnya. Meski baru menginjak umur 3 bulan, seluruh tulang serit tampak kokoh ketika ngedok. “Secara keseluruhan ia tampak proporsional. Seluruh serit terlihat lurus tidak ada yang melintir,” ujar Arif dari Jakarta, salah satu juri kontes.

Salah satu lawan terberat sang grand champion datang dari kampiun serit warna dasar merah. Betta splendens milik Betta Aduhai dari Jakarta itu memiliki penampilan tak kalah garang. Sosok proporsional, berwarna merah solid, dan mempunyai sirip lurus mengembang sempurna tatkala ngedok. Sayang, dewi fortuna belum berpihak lantaran ia memiliki tubuh lebih kecil dan ramping daripada sang grand champion.

Warna dasar gelap

Di kategori halfmoon, kampiun halfmoon warna dasar gelap milik Yopie S dari Temanggung, Jawa Tengah, sukses menggusur dominasi halfmoon copper. Ikan tangkaran pengusaha tembakau itu selain memiliki busur ekor 180º juga mempunyai sirip perut dan punggung serasi. “Secara fi rst impression ia tampak mewah,” papar Joty Atmadjaya, ketua INBS. Kelebihan lain ia memiliki sirip anal yang seimbang. Pada halfmoon umumnya, seringkali salah satu sirip anal terlihat panjang.

Laju perengkuh grand champion itu cukup terjal. Maklum para kontestan tampil tak kalah prima. Kampiun dasar merah milik David Je misalnya, bercorak solid dan memiliki tubuh proporsional. Sayang, bentuk sirip perut sedikit tidak sempurna. Nasib serupa menimpa kampiun halfmoon bebas. Halfmoon milik Ricky Senjaya dari Jakarta itu unggul dalam sirip dan bentuk tubuh keseluruhan. Toh, ia ikut tergusur lantaran corak dianggap tidak terlampau solid.

Beruntung kekecewaan Ricky terbayar lunas dengan penampilan prima dari short tail warna dasar gelap. Bertarung bersama 5 kampiun lain ia sukses merengkuh gelar grand champion. Selain memang memiliki tubuh proporsional dan bergerak lincah, sang ikan unggul telak dalam kesolidan warna. Pantas bila 4 juri yang menilai serta merta menunjuknya sebagai terbaik di seluruh kategori short tail.

Dominasi Jakarta

Kontes cupang yang diselenggarakan di Kelapagading Trade Center (KTC) pada 24—26 Juni 2005 itu diikuti sekitar 200 cupang. Mereka beradu cantik dalam 18 kelas yang dilombakan. Peserta asal Jakarta tampak lebih mendominasi. Meski demikian di beberapa kategori, kampiun direbut peserta luar kota. Yopie S misalnya sukses membawa pulang 2 gelar kampiun dan 1 grand champion dari kategori halfmoon warna dasar gelap dan short tail warna dasar bebas.

Lomba itu juga menobatkan Ricky Senjaya sebagai peraih gelar terbanyak. Sejumlah 4 gelar kampiun dan 1 grand champion berhasil disumbangkan cupangcupang milik hobiis di bilangan Gunung Sahari, Jakarta Pusat itu. (Dian Adijaya S).

- Advertisement -
- Advertisement -spot_img
Artikel Terbaru

Menteri Teten Dorong Hilirisasi Bawang Merah Brebes

Trubus.id— Pengembangan produk turunan bawang merah menjadi salah satu solusi mendorong kesejahteraan petani dan usaha kecil menengah (UKM) di...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img