
Juru Masak Tanaman
Di mana saya bisa mendapatkan majalah Trubus yang memuat artikel “Mikroba Jurus Masak Tanaman”?
Ari Gunawan
Surabaya
Beberapa kali Trubus menerbitkan artikel mengenai mikroba, yaitu edisi Februari 2008, November 2009, dan Februari 2010. Untuk memperoleh majalah itu, silakan hubungi bagian pemasaran Jl Gunung Sahari III No 7, Jakarta Pusat, melalui nomer telepon 021-4262313 dan 4204402 atau email sirkulasi@trubus-online.co.id.
Analisis Bioetanol
Apakah Trubus pernah membahas analisis usaha bioetanol?
Roh Jasad
Yogyakarta
Trubus mengulas analisis usaha bioetanol berbahan singkong dan molase pada edisi Januari 2008. Untuk memperoleh bundel Trubus 2008 hubungi bagian pemasaran Trubus melalui nomor telepon 021-4262313 dan 4204402 atau email sirkulasi@trubus-online.co.id
Alamat Herbalis
Saya mohon informasi alamat praktek dr Paulus Wahyudi Halim.
Nata Surya
Jakarta
dr Paulus W Halim di Jl Suplir Blok F1/13 Sektor I.5 Bumi Serpong Damai, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten.
Buku Muraibatu
Mohon informasi buku yang membahas lengkap muraibatu?
Tora
Surakarta, Jawa Tengah
Hubungi Niaga Swadaya di
Jl Gunung Sahari III No 7, Jakarta Pusat, untuk pemesanan buku tentang muraibatu.

Budidaya Cabai
Di mana saya bisa mendapatkan artikel lengkap budidaya cabai?
Enaldvm Bryandinie
Jakarta
Trubus menerbitkan buku “My Potential Business: Cabai” yang mengulas teknik budidaya cabai. Untuk memperoleh buku itu, silakan hubungi bagian pemasaran di Jl Gunung Sahari III No 7, Jakarta Pusat dengan telepon 021-4262313 dan 4204402.
Bronkitis
Saya ingin mengetahui herbal untuk bronkitis. Jenis tanaman apa yang bisa digunakan untuk terapi bronkitis?
Muslimah
Semarang, Jawa Tengah
Beberapa tanaman seperti patikan kebo, daun legundi muda, daun sembung legi, cengkih, kapulaga, kemukus, dan kayumanis cina lazim diresepkan oleh para herbalis untuk mengatasi bronkitis.
Kayu Faloak
1. Apa nama kayu faloak dalam bahasa Jawa?
2. Di mana bisa mendapatkan kayunya?
Tituk S
Panghegar, Bandung
1. Baik di Jawa maupun Nusa Tenggara Timur, kayu itu disebut faloak . Nama ilmiah. Sterculia quadrifida
2. Hubungi Siswadi S Hut, peneliti di Balai Penelitian Kehutanan Kupang
Daun Avokad
Saya membaca tulisan tentang daun avokad di Trubus edisi Juni 2013. Di mana alamat Yuyun Malihah, penjual daun avokad kering?
Indra P
Bandung
PT Mahkota Dewa Indonesia Jl Cemara Angin AA-37, Nyiur Melambai II, Rawa Badak Utara, Koja, Jakarta Utara
Pupuk Fermentasi
Trubus edisi Juli 2013 menampilkan artikel tentang pupuk fermentasi dari ikan laut. Di mana kami bisa mendapatkan produk itu?
Achmad Hakim
Bandung
Untuk mendapatkan produk itu silakan menghubungi Toko Trubus di Jl Raya Bogor Kp. Tipar Mekarsari Km 30 Depok 16952. Telepon 021-8721201-04
Benih Semangka
Di mana saya bisa mendapatkan benih semangka?
Hasan Udin
Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat
Hubungi Toko Trubus Jl Raya Bogor Km 30 Kp. Tipar Mekarsari Depok 16952. Telepon 021-8721201 – 04
Morning Glory
Trubus edisi Mei 2013 menulis tentang tanaman hias morning glory. Di mana saya bisa mendapatkan bibit tanaman itu?
Yenny Y
Jakarta
Hubungi Alief Widho K, Jl H Shidiq No 87 A RT 04/RW 02, Kebonjeruk, Jakarta Barat.
Rontok Bunga
Bagaimana mengatasi rontok bunga pada pohon buah?
Rusli
Surabaya
Semprotkan pupuk daun yang mengandung kalsium tinggi setiap 14 hari. Kalsium dapat memperkuat cabang, ranting, dan tangkai bunga.