Friday, April 19, 2024

Segera Terbit

Rekomendasi
- Advertisement -

Pekarangan rumah kita terbukti juga sebagai apotek keluarga. Air seduhan daun sirsak yang dipanen dari halaman rumah terbukti mampu menumpas pembunuh manusia bernama kanker. Bukti empiris penderita kanker payudara, rahim, prostat, dan tiroid yang membaik kondisinya karena mengonsumsi daun sirsak didukung penelitian sahih di berbagai negara.

Pekarangan kita juga menyimpan binahong, awar-awar, bunga nusa indah, dan bayam yang memiliki khasiat terhadap kesehatan. Belum lagi keberadaan limbah terbuang yang ternyata juga andal untuk menjaga kesehatan, seperti kulit manggis. Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2010 oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan, Kementerian Kesehatan, menunjukkan penggunakan obat tradisional oleh masyarakat terbesar dari tanaman di pekarangan yaitu jahe (50,36%), kencur (48,77%), temulawak (39,65%), meniran (13,93%), dan pace (11,17%). Itu menunjukkan herbal masih menjadi pilihan masyarakat. Buku ini menghadirkan informasi tentang 100 lebih tanaman berkhasiat obat yang menjadi bagian kekayaan plasma nutfah di Indonesia beserta bukti empiris dan hasil riset ilmiah pendukung. ***

full color | Hardcover

 

● Bawang Berlian vs Diabetes

● Bawang Lanang vs Hipertensi

● Bawang Putih vs Kolesterol

● Bukti Ilmiah

● Resep & Cara Olah

Radikal bebas ada di mana-mana. Di jalan raya, kita menghirup asap knalpot, makan siang menyantap menu berpengawet, atau stres. Semua menyumbang radikal bebas yang memicu beragam penyakit degeneratif seperti darah tinggi, kolesterol, dan diabetes mellitus. Antioksidanlah yang manjur mencegah terbentuknya radikal bebas. Sayangnya cadangan antioksidan di dalam tubuh sangat terbatas sehingga butuh pasokan dari luar tubuh. Bawang

berlian, bawang putih, dan bawang lanang kaya antioksidan yang diperlukan tubuh. Bawang berlian, misalnya, mengandung eleutherine yang bersifat sebagai penangkal radikal bebas. Ibaratnya eleutherine mengorbankan dirinya untuk diserang radikal bebas sehingga radikal bebas tak sampai merusak tubuh Khasiat bawang berlian, bawang putih, dan bawang lanang dalam mengatasi beragam penyakit berikut bukti ilmiahnya terdapat dalam buku ini Tak ketinggalan, informasi resep berikut cara olah trio herbal itu juga tersaji dalam buku setebal 128 halaman ini.***

full color | 128 hal | Harga Rp55.000,-

 

Pemasaran: Rusdi

PT Niaga Swadaya, Jl. Gunung Sahari III No. 7 Jakarta Pusat

Telp. (021) 4204402  Faks. (021) 421 4821

Tersedia juga di Toko Trubus, Toko Buku Gramedia, dan Toko Buku besar lainnya

Previous article
Next article

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img
Artikel Terbaru

Durian Berdaging Buah Lezat, Rahasianya Pemupukan Intensif

Trubus.id—Tekstur daging buah durian milik Pekebun di Kabupaten Batang, Provinsi Jawa Tengah, Kasnari itu lembuh dan creamy. Cita rasa...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img