Thursday, January 29, 2026

Aroid Harga Selangit

Rekomendasi
- Advertisement -
Peserta antusias menawar 18 tanaman hias keluarga Aroid.

Tanaman-tanaman hias primadona berharga menawan, hingga puluhan juta.

Trubus — Philodendron spiritus-sancti datang dari negeri nan jauh, negara bagian Espirito Santo, Brasil. Tanaman anggota famili Araceae itu acap disebut Philodendron santa leopoldina mengacu pada lokasi ditemukannya kali pertama. Daun tanaman langka itu menjuntai panjang, hingga 20—30 cm. Pehobi tanaman hias, Noldy, membeli tanaman yang terdiri atas lima daun itu dengan harga fantastis, Rp46 juta.

Ia membeli philo SS—sebutan lain, kependekan dari spiritus sancti—pada acara lelang tanaman di anjungan utama Indonesia Convention and Exhibition (ICE) pada 30 November 2019. Panitia menayangkan lelang secara langsung melalui media sosial. Pehobi tanaman di Thailand dan Singapura (Stanley Tan) mengikuti lelang tanaman hias itu. Ketika petugas menyodorkan Monstera deliciosa variegata kuning terdiri atas lima daun, Stanley menawarnya Rp6,5 juta.

Penonton yang menyaksikan acara itu mengelilingi panggung lelang. Puluhan penonton lainnya duduk menghampar di atas karpet sembari menyaksikan pergerakan harga di layar besar. Lelang selama hampir dua jam sejak pukul 13.00 itu mampu menjual 18 tanaman dengan harga melangit. Transaksi mencapai Rp240 juta. Berikut beberapa sosok tanaman aroid—sebutan untuk tanaman keluarga Araceae—yang berhasil dilelang dan keistimewaaannya (Sinta Herian Pawestri)

Philodendron martianum (Harga Rp27 juta)
Keistimewaan: Martianum berjuluk philo eceng lantaran sosoknya mirip rumpun tanaman eceng gondok Eichornia crassipes. Batangnya pendek dan menggembung. Bedanya dengan eceng gondok, bentuk daun martianum ramping memanjang. Ujung daunnya runcing sehingga tampilan daun persis kaki katak. Tak heran martianum juga punya nama lain philo katak.

Monstera obliqua (Harga Rp26 juta)
Keistimewaan: Harga di kalangan pehobi mancanegara bisa mencapai US$3.500 setara Rp49 juta. Musababnya jenis itu sudah sangat langka baik di alam maupun kalangan pehobi. Hampir 90% bagian daun berlubang.

Monstera adansonii variegata (Harga Rp26 juta)
Keistimewaan: Kelainan warna daun hijau tua-putih membuat si kecil adansonii makin menggemaskan. Corak lubang menjadi daya tarik utama adansonii.

Monstera deliciosa mint  (Harga Rp20 juta)
Keistimewaan: Bauran kelir hijau-putih saling menumpuk membuat daun monstera ini memikat para pehobi.

Epipremnum amplissimum(Harga Rp18juta)
Keistimewaan: Jenis ini pernah menang kontes di Bangkok, Thailand. Warna daun beragam mulai dari silver, hijau penuh, hingga variegata putih dengan semburat kuning. Pertumbuhan amplissimum merambat dengan daun yang bisa tumbuh memanjang hingga 90 cm. Diameter batang cukup lebar mencapai
3 cm.

Monstera deliciosa variegata kuning (Harga Rp7 juta)
Keistimewaan: Tanaman aroid asal hutan tropis Meksiko dan Panama itu digandrungi lantaran perpaduan kelir hijau dan kuning yang tak lazim.

Philodendron billietiae  (Harga Rp3,2 juta)
Keistimewaan: Panitia membuka harga Rp2 juta. Tanaman asal Brasil, Guyana, dan Guyana Prancis itu hanya berdaun dua helai. Tepi daunnya bergelombang dan bergerigi. Tangkai daun jingga memanjang sehingga sosoknya nampak menjuntai dengan anggun. Peserta lelang, Paul Makarello mengatakan jenis itu memang sedang banyak dicari pehobi.

Philodendron joepii (Harga Rp3,1 juta)
Keistimewaan: Joepii tergolong aroid yang hampir punah di alam. Keunikannya pada bentuk daun. Penemunya, Joep Moonen, mengira daunnya seperti telah digigit serangga. Satu sisi melebar lalu menyempit pada bagian tengah dan bercabang dua pada sisi lain.

Philodendron green congo variegata  (Harga Rp3 juta)
Keistimewaan: Nama green congo disematkan lantaran warna daunnya hijau tua. Susunan tangkai cenderung tegak sehingga sosok tanaman nampak tegas. Kelir putih variegata menambah kesan unik.

Anthurium pulcachense  (Harga Rp2,2 juta)
Keistimewaan: Pulcachense tanaman asli Peru yang dinamai berdasarkan lokasi penemuan pertamanya, yakni Pulcache, Peru. Daun berbentuk hati lonjong. Warnanya hijau gelap hingga medium dengan tulang daun tegas pada bagian tengah saja.

Philodendron tenue(Harga Rp4,2 juta)
Keistimewaan: Daun tenue lebar dengan permukaan seperti bekas lipatan. Bentuknya menyerupai hati yang memanjang.

Epipremnum pinnatum variegata kuning  (Harga Rp800.000)
Keistimewaan: Jenis ini sedang digandrungi pehobi. Musababnya pinnatum variegata lazim berkelir putih tapi tanaman ini kuning tegas .

Artikel Terbaru

Kenapa Mangga Tidak Berbuah? Inilah Penyebab dan Solusinya

Mangga yang tidak berbuah umumnya dipengaruhi masalah fisiologi tanaman. Terutama ketidakseimbangan fase vegetatif dan generatif. Tanaman yang terlalu subur...

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img