
Geliat tanaman hias juga terasa di Kediri, Jawa Timur. Pada 8 April 2018 berlangsung kontes aglaonema tingkat nasional yang bertajuk Aglaonema Sambalado Kediri. Sebanyak 163 pot aglaonema adu cantik dalam 4 kelas yakni remaja, tunggal, majemuk merah, dan majemuk nonmerah. Black luwaylaiwan koleksi Yono asal Kediri tampil sebagai juara di kelas aglaonema merah. Tim juri yang terdiri atas Andi Subekti (Kediri), Hendri Sarisari (Jakarta), Yossie (Malang), Ahmad Faiz (Kediri), dan Syah Angkasa (Depok), menobatkan aglaonema itu sebagai yang terbaik menyisihkan 41 kontestan lain di kelasnya.
Black luwaylaiwan menonjol karena sosok tanaman besar, daun lebar, segar, dan utuh. Jumlah daunnya lebih dari seratus lembar hampir seluruhnya sempurna. Daunnya utuh, bersih, dan mengilap membuat aglaonema itu terlihat paling sehat. Sementara di kelas majemuk nonmerah aglaonema koleksi Rohmad dari Jember tampil sebagai juara karena berpenampilan sempurna. Menurut ketua panitia, Ilham Akbar, kontes kali keempat itu untuk menjalin silaturrahim dan saling mengenal sesama penggemar aglaonema. (Syah Angkasa)