Thursday, March 6, 2025

Kemenparekraf akan Kembangkan Pariwisata Kesehatan di Bali

Rekomendasi

Trubus.id — Pulau Dewata Bali akan dipersiapkan sebagai destinasi unggulan health tourism atau wisata kesehatan. Rencana ini bertujuan menarik minat masyarakat Indonesia untuk tetap berobat di negeri sendiri.

Pernyataan itu diungkapkan oleh Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Baparekraf) baru-baru ini.

Melansir dari laman indonesia.go.id, pengembangan wisata kesehatan menjadi prioritas strategi nasional karena menjawab tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia, yaitu pemulihan ekonomi dan kesehatan pascapandemi.

Kemenparekraf juga terus berkolaborasi dengan kementerian/lembaga, asosiasi, dan industri wisata kesehatan lainnya guna mengimplementasi empat pilar yang telah disepakati dalam mengembangkan pariwisata kesehatan, yakni wisata medis, wisata kebugaran, wisata olahraga kesehatan berbasis acara olahraga, dan wisata ilmiah kesehatan berbasis MICE.

“Bali merupakan champion city dan hub untuk wisata medis serta salah satu destinasi yang lengkap secara potensi untuk bisa kita kembangkan sesuai dengan pilar-pilar pariwisata kesehatan tersebut,” kata Sandiaga.

Secara all out, pihaknya akan mempersiapkan destinasi pariwisata kesehatan itu. Kemenparekraf/Baparekraf RI serius mewujudkan rencana. Mengingat, berdasarkan data Kemenkes pada 2021, ada economic leakage sekitar Rp161 triliun per tahun dari masyarakat Indonesia yang berobat di luar negeri.

Senada dengan itu, dokter Dante Saksono, Wakil Menteri Kesehatan pernah mengungkapkan hampir 1 juta orang Indonesia berobat ke luar negeri dengan total biaya yang dikeluarkan mencapai 1,1 miliar dolar.

“Ada sekitar 600.000 sampai 1 juta orang yang berobat ke luar negeri untuk mendapatkan fasilitas layanan kesehatan. Biaya yang keluar dari pelayanan kesehatan ke luar negeri tersebut berkisar antara 1 sampai 1,1 miliar dolar, ini bukan jumlah yang sedikit,” kata dokter Dante.

- Advertisement -spot_img
Artikel Terbaru

Kelompok Tani Karya Baru: Inovasi Olahan Cabai Hiyung dari Tapin

Trubus.id–Kelompok Tani Karya Baru merupakan salah satu pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Hortikultura  yang mengembangkan produk cabai...

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img