Sunday, February 16, 2025

Theodore Permadi Rachmat: “Prinsipnya BERSIFAT REPLICABLE, Berimpact Paling Besar”

Rekomendasi
- Advertisement -
Theodore Permadi rahmat menunjukkan kepedulian kepada ukm melalui SEI.
Theodore Permadi rahmat menunjukkan kepedulian kepada ukm melalui SEI.

Apa tujuan pendirian PT SEI?
Membantu tugas perbankan untuk mendorong pertumbuhan industri kecil dan menengah. Kebanyakan industri kecil dan menengah tidak tersentuh perbankan karena tidak memenuhi syarat yang diinginkan bank. Tidak punya pembukuan tertulis, tidak memisahkan keuangan perusahaan dan pribadi, serta berbagai kelemahan lain. Mereka mampu melakukannya tetapi belum bisa dan tidak terbiasa. Di sanalah SEI hadir dengan memberikan pinjaman dana, pendampingan, bimbingan, dan pelatihan.

Seberapa penting peran pendanaan untuk pengembangan usaha?
Tentu saja sangat penting, kalau tidak dibilang vital. Kelapa sawit sekarang bisa mencapai produksi 30-juta ton karena 30 tahun silam pemerintah memberikan kredit dengan bunga rendah, 12% per tahun. Skema itu yang SEI coba terapkan sekarang.

Mengapa Anda memilih UKM?
UKM menjadi tulang punggung banyak keluarga di Indonesia. UKM yang maju akan membawa efek positif bagi masyarakat sekitarnya karena biasanya UKM menyerap tenaga kerja dari lingkungan sekitar. Hal itu kami sebut dampak sosial, yang menjadi salah satu persyaratan vital untuk memperoleh bantuan dari SEI. Contohnya gula semut di Kulomprogo, SEI hanya memberikan kredit kepada beberapa orang tetapi dampak sosialnya dirasakan banyak orang. Bantuan kredit kepada setiap produsen gula semut membawa perbaikan kesejahteraan untuk banyak orang.

549_ 77Selain memiliki dampak sosial, apalagi syarat untuk memperoleh kredit dari SEI?
Syarat pertama tentu saja usaha itu harus menguntungkan. Tanpa keuntungan memadai, usaha apa pun tidak akan bertahan. Syarat lain adalah bersifat replicable alias dapat ditiru oleh siapa pun dan di mana pun di seluruh Indonesia. Produksi gula semut itu dapat ditiru oleh semua pembuat gula merah di seluruh Nusantara. Saya secara khusus meminta teman-teman di SEI untuk tidak memberikan kredit kepada usaha yang dead end, tidak bisa ditiru banyak orang.

Sebagai investor, apa harapan untuk SEI?
Dalam 2—3 tahun ke depan, saya menargetkan SEI menyalurkan kredit senilai total Rp200-miliar, 5 kali lipat dari penyaluran kredit tahun ini. Target kredit itu itu setara pinjaman untuk 500 UKM. Jika setiap UKM melibatkan 500 tenaga kerja, efeknya akan terasa oleh 250.000 tenaga kerja. Seiring sistem di SEI yang semakin mapan, saya yakin jumlah itu akan tercapai.***

 

- Advertisement -spot_img
Artikel Terbaru

Budidaya Telang, Peluang Usaha yang Mudah dan Menguntungkan

Trubus.id–Telang bukan sekadar tanman pekarangan, tetapi bisa dibudi dayakan hingga mendatangkan keuntungan. Menurut petani telang Muhammad Teguh Arrosid budi...
- Advertisement -

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img