Trubus.id — Belajar tidak harus melulu di sekolah. Begitu pun belajar tidak terbatas pada hubungan guru dengan murid. Lebih dari itu, belajar bisa di mana pun, kapan pun, dan dengan siapa pun. Seperti halnya Komunitas Belajar Akuaponik Indonesia (BAI), terbentuk karena kesamaan keinginan belajar akuaponik.
Sistem budidaya akuaponik merupakan sebuah konsep menggabungkan budidaya perikanan (akuakultur) dengan hidroponik. Dalam hal ini, pembudidaya bisa memanen dua produk sekaligus.
Komunitas BAI terbentuk pada Februari 2015. Menurut Kaftaru Fiscer, salah satu pendiri komunitas BAI, tujuan berdirinya komunitas BAI adalah untuk mewadahi masyarakat yang ingin belajar akuaponik.
Lebih jauh, untuk mendasari keberlangsungan kegiatan komunitas BAI, konsep yang diusung adalah kekeluargaan. Pengurus ataupun anggota tidak ada yang bersaing, tetapi saling melengkapi.
Kaftaru juga membuat grup di media sosial dengan nama Belajar Akuaponik Indonesia untuk menjembatani pertemuan anggota di dunia maya. Di dalam grup itu, sesama anggota bisa saling bertukar informasi terkait hasil budidaya teknik akuaponik. Antusiasme tinggi membuat para anggota menginginkan adanya pertemuan langsung.
Ketika akhir pekan di rumah Kaftaru, di daerah Citayam, Kota Depok, Jawa Barat, kerap ramai kunjungan para anggota komunitas. Para tamu yang sebagian besar tinggal di Jakarta dan sekitarnya itu, datang untuk berdiskusi seputar budidaya sayuran dan perikanan dengan teknik akuaponik.
Diharapkan dengan adanya komunitas BAI, dapat menginspirasi para petani di Indonesia untuk mengembangkan sebuah sistem budidaya pertanian yang ramah lingkungan. Hal ini mengingat budidaya sistem akuaponik nyaris tanpa limbah.
“Akuaponik adalah sebuah sistem yang ramah lingkungan. Hasil panen ikan maupun tanamannya aman dan berkualitas,” kata Kaftaru.
Pendiri komunitas BAI yang lain, Abdi Halim menyampaikan, semua anggota sama, tidak ada yang merasa lebih senior ataupun lebih ahli.
Komunitas BAI terbuka bagi siapa pun yang ingin belajar akuaponik. Bahkan, menurutnya setiap pertanyaan yang masuk ke forum, pasti akan segera ditindaklanjuti.