Trubus.id–Ikan cupang jawara laga memiliki kualitas prima. Lalu apa rahasia merawat cupang juara?
Menurut pehobi ikan, Raihan untuk menghasilkan cupang juara mesti melalui perjalanan panjang. Mulai dari indukan berkualitas yang bertelur dan menghasilkan burayak.
Selelah itu ia memisahkan burayak dalam wadah lain hingga berumur 15—20 hari. Kemudian ia memindahkan anakan dalam kolam pembesaran (minimal 1 m x 1 m) hingga berumur 4—6 pekan.
Sebaiknya variasikan makanan cupang sebelum ikan berumur 6 pekan. Selanjutnya beri anak cupang pakan berupa jentik nyamuk, kutu air, atau cacing darah. Jika umur anakan cupang 7—8 pekan, sortir ikan berdasarkan jenis kelamin.
Pada umur 10—12 pekan, sortir anak cupang berdasarkan kualitas. Rai menerapkan sortir ketat demi menghasilkan ikan jawara.
“Jika ikan kurang sesuai kriteria tidak dijadikan indukan,” ujar pengelola Betta Moon itu.
Ia memindahkan ikan yang terpilih ke dalam stoples. Setelah itu Rai menyeleksi dan memindahkan ikan lagi ke dalam botol bekas air minum dalam kemasan bervolume 15 liter.
“Saya memilih botol yang lebih besar agar pertumbuhan ikan maksimal,” tuturnya.
Air juga tidak gampang kotor meski pemberian pakan 2 kali sehari karena volume air lebih banyak. Ruang gerak ikan pun lebih luas. Mutasi warna juga lebih terlihat karena pergantian air rutin setiap 10 hari.
Lazimnya pada fase pembesaran hanya menggunakan botol yang lebih kecil yang bervolume 1,5 liter. Selama di dalam botol, Rai rutin melatih pergerakan ikan dengan alat rancangan sendiri.
Alat itu terbuat dari bola stirofom untuk pelampung yang dibawahnya tergantung cermin bolak-balik. Tujuannya agar ikan berlatih gerakan dari segala sisi dan cara bermain.
Celupkan alat itu selama 2 jam dan amati perkembangan cupang setelah 2 pekan. Jika performa bagus, maka ikan siap dijual atau dipelihara sebagai indukan. Rai juga menggunakan daun ketapang (Terminalia catappa) kering untuk membuat lingkungan ideal bagi klangenan.
Foto: Ikan cupang koleksi Betta Moon menjadi best of show pada ajang Nusatic International Betta Show 2023. (Dok. Nusatic Betta Show)