Saturday, January 24, 2026

Teknologi Ekstraksi Inovatif Tingkatkan Kualitas Minyak Atsiri Kulit Jeruk

Rekomendasi
- Advertisement -

Peneliti Pusat Riset Teknologi dan Proses Pangan (PRTPP) Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Imro’ah Ikarini, memaparkan pengembangan teknologi pulsed electric field (PEF) yang dikombinasikan dengan ohmic-assisted hydrodistillation (OAHD).

Imro’ah menjelaskan bahwa PEF mampu memicu terbentuknya pori-pori mikro pada dinding sel sehingga komponen volatil lebih mudah dilepaskan. Ketika dipadukan dengan OAHD, proses distilasi menjadi lebih cepat, hemat energi, dan menghasilkan minyak atsiri dengan profil aromatik lebih baik.

Melansir pada laman BRIN Imro’ah Ikarini, menambahkan bahwa metode OAHD dapat mencapai suhu 100°C dalam waktu kurang dari 10 menit, jauh lebih singkat dibandingkan distilasi konvensional. Menurutnya, integrasi PEF–OAHD menawarkan solusi distilasi hijau yang potensial diadaptasi industri, terutama untuk pemanfaatan kulit jeruk dari sektor hortikultura.

Sementara itu, Widya Dwi Rukmi Putri dari Universitas Brawijaya mengungkapkan bahwa kulit, ampas, dan biji buah mengandung beragam senyawa bioaktif bernilai tinggi. Komponen seperti pigmen alami, polisakarida, hingga minyak atsiri dapat dikembangkan menjadi produk pangan fungsional maupun bahan baku industri.

Ia menjelaskan bahwa teknologi modern seperti ultrasound-assisted extraction (UAE), microwave-assisted extraction (MAE), subcritical water extraction (SWE), hingga PEF mampu meningkatkan rendemen, mempercepat proses, dan menjaga stabilitas senyawa aktif. Teknologi proses inovatif ini menghadirkan efisiensi signifikan sekaligus menghasilkan ekstrak berkualitas tinggi sehingga peluang hilirisasi hasil samping hortikultura semakin terbuka.

Artikel Terbaru

Mengenal Superflu: Benarkah Ini Penyakit Baru?

Belakangan ini istilah "superflu" mendadak ramai dibicarakan. Menurut dosen dari Fakultas Kedokteran, Institut Pertanian Bogor (IPB), Dr. dr. Desdiani,...

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img