Monday, February 17, 2025

Mengintip Durian Montong dari Sulawesi Tengah, Begini Keunggulannya

Rekomendasi
- Advertisement -

Trubus.id–Provinsi Sulawesi Tengah, salah satu sentra penghasil durian. Mayoritas jenis durian yang dibudidayakan adalah montong. 

Kualitas durian montong asal Sulawesi Tengah tidak kalah dibandingkan dengan di daerah asalnya Thailand. Durian montong asal Sulawesi Tengah bercita rasa manis, berdaging tebal, dan berbiji kempis atau hepe. 

“Belum matang sempurna atau masih mengkal saja sudah manis,” kata Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura, Provinsi Sulawesi Tengah, Nelson Metubun, S.P.

Dengan keunggulan itu wajar jika durian montong asal Sulawesi Tengah diminati konsumen, terutama konsumen Tiongkok. Keruan saja banyak konsumen dan perwakilan pejabat dari Tiongkok meninjau langsung ke Sulawesi Tengah. 

“Dua kabupaten yang menjadi sentra durian yaitu Kabupaten Poso dan Kabupaten Parigi Moutong,” kata Nelson.

Data Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sulawesi Tengah pada tahun 2022 menunjukkan, populasi durian di Provinsi Sulawesi Tengah mencapai 3.087.181 tanaman, dengan tanaman menghasilkan atau produktif sebanyak 979.006 tanaman.

Adapun jenisnya 80—90% durian montong dan kani. 

“Di Jakarta dan sekitarnya sohor dengan sebutan montong palu,” kata Nelson dilansir pada Majalah Trubus Edisi Februari 2024

Majalah Trubus Edisi Februari 2024  pun turut mengupas Bisnis Besar Ekspor Durian di Sulawesi Tengah dan daerah pengekspor lain.

Plt. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi, Sulawesi Tengah, Nurhidayah Rahma, S.P. menuturkan durian lokal Parigi Moutong berkualitas baik seperti durian montong dengan daging tebal dan kadar kemanisan 40obrix.

Durian Parigi Moutong banyak tersebar di Parigi Moutong bagian barat. Lokasi geografis itu terletak pada lintasan garis khatulistiwa dan terletak di perbukitan sehingga sangat cocok untuk budidaya tanaman durian. 

Ia menuturkan durian montong sohor sebagai jenis durian unggul dari Provinsi Sulawesi Tengah, khususnya Kabupaten Parigi Moutong, yang mulai naik daun sejak awal 2000. 

Selain permintaan dalam negeri yang tinggi, permintaan montong juga dari beberapa negara Asia seperti Thailand dan Tiongkok. 

Ia menuturkan selain buah segar, durian dapat diekspor dalam bentuk durian kupas beku dan pasta durian. 

“Pasar ekspor durian masih terbuka luas. Hanya sepertiga bagian dari luas negara Tiongkok untuk penjualan durian montong,” ungkapnya.

Ia menuturkan budidaya durian mulai dari hulu seperti standardisasi budidaya yang mengacu pada Good Agricultural Practices (GAP) serta pascapanen yang terstandar dan tersertifikasi akan membangun perekonomian masyarakat Parigi Moutong.

- Advertisement -spot_img
Artikel Terbaru

Intip Keistimewaan Jagung Unggulan Baru

Trubus.id–Jagung baru JDOH 01 sampai dengan JDOH 06 menjadi harapan anyar petani. Musababnya  mampu berproduksi tinggi dan adaptif di...
- Advertisement -

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img